Translate

Cara Ampuh Memperbaiki FlashDisk write protected, Rusak, Tidak Bisa di Format "WORK"

• ParadiseBOX






Terinspirasi dari FlashDisk saya yang rusak, hampir semua aplikasi repair Flashdisk sudah saya coba, tapi tidak satupun berbuah hasil, semua situs yang menjanjikan pun pernah saya kunjungi, tetap saya tidak berbuah manis, yang ada stres dikepala saya semakin memuncak, 
masalah yang saya alami ialah ketika flashdisk yang tidak bisa di format, dan adanya tulisan write protected setiap kali mencoba untuk memformat, segala cara saya lakukan, baik mendownload aplikasi repair "blalablele," hingga mencoba berkutat di registry, tetapi sebuah cahaya terang membatu saya menuju ke alamat page ini http://zamzambadruzaman.blog.com/2011/05/26/cara-memperbaiki-flash-disk-yang-tidak-bisa-diformat-dan-tidak-terdeteksi/ 
Nah, biar ga muter-muter, langsung saja ini caranya :
  1. Kita cari VID dan PID, alias ID Vendor dan ID Product flash disk kita dengan cara melihatnya lewat software usb viewer. Bisa didownload disini.
  2. Setelah Mendownload  software usb viewer, silakan masukkan  FlashDisk anda, 
  3. setelah menjalankan aplikasi USB viewer, disini kita bisa melihat VID dan PID pada device connected  , akan muncul beberapa Port, dan silakan menuju port yang mengidentitaskan flashdisk anda, misalnya USB Mass storage device disana kita akan menemukan VID maupun PID Flashdisk anda, rinciannya  VID = ID Vendor | PID = ID Product 
  1. Lihat penjelasan ID Vendornya disini.
  2. Lalu kunjungi website http://flashboot.ru/iflash.html
  3. Isi data VID dan PID flash kita di kotak pencarian bertuliskan VID dan PID. yang perlu anda copy pada VID ataupun PID pada flashdisk anda hanya 4 karakter dari belakang, seperti contoh diatas VID = 0x0951, yang anda copy hanya 0951 begitu juga denga PIDnya, setelah itu tinggal di PASTE di kotak pencarian VID maupun PID
  4. Klik tombol di sampingnya ( yang bertuliskan "HANTN")
  5. Maka akan muncul daftar nama flash disk dan detailnya, cari yang sesuai dengan flash disk anda.
  6. Setelah itu, copy paste tulisan yang berada di kolom paling kanan, di baris yang sesuai dengan flash disk anda.
  7. Pastekan pada kotak search google di kanan atas website itu. usahakan anda mendapatkannya melalui Ultranet (contoh : SSS6690 USB Flash Sorting Ver V5.014 (UltraNet))
  8. Maka akan muncul software yang harus anda download
  9. Cara downloadnya klik tombol bawah artikel tersebut yang bertuliskan "CKaYaTb"
  10. Anda dibawa untuk memasukkan kode verifikasi
  11. Isi dan tekan tombol, lalu software akan didownload
  12. Buka software, lalu flash disk anda akan langsung terdeteksi
  13. Klik start
  14. Nah, tunggu beberapa saat sampai flash disk anda normal kembali.
Selamat mencoba. ini berhasil terhadap flashdisk saya sebagai admin blog ini, "Pengalaman Pribadi"  jika flashdisk anda sudah kembali sehat dan segar bugar, usahakan merawatnya dengan baik, memang harga flashdisk dipasaran cukup terjangkau, setidaknya ini memberi kesempatan untuk anda beramal. 
jika mengalami kesulitan, silakan mengunjungi sumber : 


Cara Ke 2


CARA MEMPERBAIKI FLASHDISK YANG RUSAK
Rusak dalam hal ini adalah tidak bisa diformat, write protected, propertiesnya zero, dan sebagainya, namun flashdisk tersebut masih bisa terdeteksi komputer. Cara yang dilakukan adalah dengan cara memprogram ulang / reflashing chip controller flashdisk. Ada beberapa tahapan dalam memprogram ulang flashdisk, berikut langkah-langkahnya :
LANGKAH PERTAMA 
Mencari tahu identitas VID dan PID flashdisk VID merupakan informasi tentang vendor pembuat flashdisk, sedangkan PID adalah informasi tentang chip controller yang digunakan flashdisk tersebut. Value PID ini yang akan menentukan software / tool yang tepat untuk digunakan di flashdisk kita. Untuk mengetahui VID/PID flashdisk kita bisa menggunakan software ChipGenius. Setelah anda mendownload software tersebut, masukan flasdisk ke tempat sampah :D ya ke port USB komputer pastinya. Setelah itu buka ChipGeniusnya. Maka akan tmapil seperti:

Download ChipGenius Disini
 
dari screenshot diatas diketahui Chip Vendor: Solid State System Chip Part-Number: SSS6690/SK6211
Cara kedua bisa langsung membuka casing flashdisk dan cari kode-kode yang mirip dengan atas seperti SSS6690 atau bisa juga yg lainnya
LANGKAH KEDUA
Mencari tool untuk flashdisk berdasarkan VID PID Setelah kalian mengetahui VID/PID flashdisknya, kemudian kunjungi http://www.flashboot.ru/index.php?name=Files . Disarankan sambil membuka google translate, kecuali jika kalian mengerti bahasa Rusia :D . Setelah itu cari di situs tersebut Chip Vendor & Chip Part-Number yang sesuai dengan flashdisk kalian. Misal, pada contoh :
Chip Vendor : Solid State System
Chip Part-Number: SSS6690/SK6211
Yang dilingkari merah itu tombol download. Setelah software khususnya sudah ketemu, kemudian download.

LANGKAH KETIGA
Memprogram ulang flashdisk Langkah ketiga adalah memprogram ulang flashdisk. Untuk tampilan dan cara kerja software chip controller berbeda satu dengan yang lain, berikut hanya contoh untuk model SSS6690 saja, terkadang untuk menggunakan software ini kita harus menginstall dulu driver pabrikannya (disertakan dalam software) yang perlu diperhatikan pertama adalah memastikan bahwa flahdisk terdeteksi oleh software.
 
Setelah itu masuk ke setup dan gunakan / pilih setingan defaultnya (kalau tidak terdapat pilihan default, dan kalian tidak tahu cara setting bagian ini, sangat disarankan untuk stop dulu, jangan lanjutkan karena bisa berdampak buruk pada flashdisk).
 
Setelah memilih setingan default klik ok dan klik start / format, dan tunggu sampai proses flashing selesai. Selamat mencoba, Semoga berhasil :D


Jika solusi ini dapat menembalikan fungsi FlashDisk anda, seharusnya berhasil, karena sudah puluhan FlashDisk sudah dapat saya kembalikan seperti sediakala, jadi jangan ragu untuk memberikan komentar apabila terjadi permasalahan, saya akan coba membantu.
 • ParadiseBOX

1 comment:

For friends of bloggers who frequently read articles in this blog, please Copy / Paste and share it anywhere you like. However, if acceptable please indicate the source of the articles link blogger friend share (copy / paste). Let Share information for us all, because now the information is easily obtained, and this blog is one source of reliable information, becauseof the already trusted sources,


Reading is one of the best ways to get information
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...