Translate

Ditemukan, Fosil Kadal Berusia 23 Juta Tahun

• ParadiseBOX

Fosil itu terperangkap di dalam batu amber di Meksiko. Fosil tertua?

ddd

Fosil kadal yang terjebak di dalam batu amber selama 23 juta tahun
Fosil kadal yang terjebak di dalam batu amber selama 23 juta tahun(foxnews.com)

VIVAnews - Para ilmuwan Meksiko menemukan fosil lengkap dari kadal yang hidup sekitar 23 juta tahun lalu. Tubuh kadal itu terperangkap di dalam batu amber yang terbentuk oleh zat tanaman pada zaman kuno.

Saat ini, tim ilmuwan sedang mempelajari fosil kadal yang ditemukan di desa Simojovel, Chiapas, di bagian selatan Meksiko itu.

Menurut Francisco Riquelme, ilmuwan dari National Autonomous University of Mexico Physics Institute, kadal itu berukuran panjang 4,5 sentimeter dan lebar 1,3 sentimeter.

"Berkat batu amber, fosil kadal itu mampu mempertahankan sisa-sisa jaringan lunak dan kulitnya," kata Riquelme, dilansirFox News Latino, Selasa 9 Juli 2013.

Sementara itu, Gerardo Carbot, Direktur Museum Paleontologi Chiapa mengatakan, spesimen fosil kadal itu diperkirakan berumur 23 juta tahun.

"Perkiraan itu diketahui dari usia batu amber yang biasa ditemukan di desa Simojovel, Huitihupan, El Bosque, Pueblo Nuevo, Palenque, Totolapa, dan Malpaso," ucap Carbot.

Batu amber memang sering ditemukan berisi sisa-sisa tumbuhan dan hewan, tapi jarang ditemukan dalam versi lengkap, seperti pada kadal yang baru ditemukan dan diidentifikasikan sebagai spesies baru dari genus Anolis.

Amber merupakan zat yang diproduksi oleh pohon pada zaman kuno. Bentuknya keras, transparan, berwarna coklat kekuningan, dan biasa dijadikan perhiasan.

Bukan spesies tertua

Kadal ini bukanlah spesies tertua yang pernah ditemukan di dalam batu amber. Hewan tertua yang pernah ditemukan pada zat yang sama adalah fosil kutu, yang diperkirakan berusia 230 juta tahun.

Fosil itu ditemukan di wilayah timur laut Itali, setelah peneliti menganalisis kurang lebih 70.000 batu amber.

"Bentuk tubuh kutu tidak pernah berubah, tidak seperti bentuk dinosaurus. Kutu yang berasal dari 230 juta tahun lalu itu memiliki bentuk tubuh yang sama dengan kutu yang kita lihat hari ini," kata David Grimaldi, dari American Museum of Natural History, AS. (eh)

• ParadiseBOX

0 comments:

Post a Comment

For friends of bloggers who frequently read articles in this blog, please Copy / Paste and share it anywhere you like. However, if acceptable please indicate the source of the articles link blogger friend share (copy / paste). Let Share information for us all, because now the information is easily obtained, and this blog is one source of reliable information, becauseof the already trusted sources,


Reading is one of the best ways to get information
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...